Bagaimana Cara Melakukan Reset Pabrik Pada Handphone Android?
1 min read
Khusus untuk Android versi 5.0 atau lebih tinggi.
Apakah artinya mereset handphone? Dengan mereset atau mengatur ulang handphone kamu, berarti kamu akan menghapus semua data, akun dan juga pengaturan yang ada di handphone kamu sehingga handphone kamu akan berada di pengaturan awal seperti ketika pertama kali kamu membelinya.
Alangkah baiknya apabila sebelum kamu mereset handphone kamu, data-data yang ada sudah kamu cadangkan baik itu ke handphone lain, external hard drive ataupun ke penyimpanan awan.
Adapun cara untuk mereset handphone Android kamu secara umum sebagai berikut:
1. Buka handphone Android kamu
2. Lalu ke pengaturan
3. Ketuk akun dan pencadangan



4. Ketuk reset
5. Ketuk reset data pabrik
6. Geser layar ke bawah sampai menemukan tombol reset



7. Masukkan PIN untuk konfirmasi
8. Handphone kamu kini sudah tereset ke pengaturan pabrik
Dengan reset ke pengaturan pabrik, kamu sudah memastikan bahwa data-data yang ada di handphone lama kamu sudah terhapus dan tidak bisa diakses oleh orang lain sehingga kamu dapat menjual handphone kamu dengan aman.
Untuk kamu yang ingin menjual handphone lama kamu, bisa kamu jual di maujual.com dimana kamu bisa menjual handphone kamu dari rumah dan semua biayanya GRATIS!
Semoga bermanfaat.
Bagikan:
