Teknologi e-SIM: Apa perbedaannya dengan SIM konvensional?

2 min read

Mengenal e-SIM 

Huruf “e” dalam eSIM adalah singkatan dari “embedded”, yang artinya kartu SIM yang tetap berada di dalam ponsel kamu dan tidak dapat dikeluarkan. eSIM melakukan fungsi yang sama seperti kartu SIM tradisional tapi memiliki potensi untuk membuat semuanya menjadi lebih mudah bagi pengguna smartphones.

eSIM adalah versi digital dari kartu SIM fisik, mengidentifikasi perangkat kamu secara virtual untuk menyediakan koneksi jaringan. Artinya kamu tidak perlu membeli kartu SIM baru jika ingin bertukar ponsel atau operator jaringan.

Kelebihan dan Kekurangan Menggunakan e-SIM

Pada saat ini, kelemahan teknologi eSIM adalah karena tidak dapat dilepas secara fisik, menukar kartu SIM dengan cepat ketika kamu bepergian keluar negeri untuk mendapatkan jangkauan sinyal lokal dari operator lain lebih sulit dilakukan dikarenakan belum semua operator jaringan memiliki layanan eSIM di setiap negara. Walaupun sebenarnya, peralihan operator SIM harusnya menjadi lebih mudah, karena beralih ke SIM baru semudah memindai kode QR dari ponsel kamu.

Alasan seseorang menggunakan eSIM adalah karena eSIM memudahkan peralihan antar operator. Daripada dharus menukar kartu SIM fisik yang mudah hilang (atau rusak), yang perlu kamu lakukan hanyalah memindai kode QR untuk mendapatkan layanan dari operator lain. Peralihan operator, data, atau paket ponsel kamu semuanya ditangani secara virtual melalui software.

Nah buat kamu yang mau upgrade handphone kamu ke hp bekas berkualitas dan pastinya IMEI nya aman pakai SIM card manapun, kamu bisa mengunjungi Laku6 Marketplace di Tokopedia, Shopee dan Website Laku6, yang pastinya original dan sudah lulus Quality Control dan dengan harga yang bersahabat. Bingung jual handphone lama kamu dimana? Kamu bisa jual di maujual.com dimana kamu bisa menjual handphone kamu cukup dari rumah aja.

Tinggalkan Balasan

Copyright © All rights reserved. Newsphere by AF themes.

Eksplorasi konten lain dari Maujual - Blog

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca